• Jelajahi

    Copyright © Lensasiber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sports

    Keluarga Besar Saung Padjajaran II (KBSP II) Rutin Adakan Santunan Anak Yatim dan Piatu

    Admin Joni
    Tuesday, August 1, 2023, 22:55 WIB Last Updated 2023-08-01T15:55:59Z

    Tangerang,-
    Bulan Muharram merupakan bulan pertama dalam kalender Hijriyah, Di bulan Muharram terdapat hari-hari yang diutamakan untuk melakukan ibadah sunnah tertentu, salah satunya adalah menyantuni anak yatim. kegiatan yang sedang di lakukan pada hari ini Keluarga Besar Saung Padjajaran II,berlokasi di kampung Sepatan RT.02/04 kelurahan Sepatan kecamatan Sepatan melaksabakan kegiatan santunan  sebanyak 140 kepada anak yatim dan piatu.Selasa (01/8/2023).

    Banyak amalan yang bisa dikerjakan saat bulan Muharram, salah satunya sedekah dengan menyantuni anak yatim dan piatu. 
    Sedekah dapat diberikan kepada siapa pun, termasuk anak-anak yatim. Khususnya di bulan Muharram ini, bulan yang juga dikenal sebagai bulan anak yatim. Rasulullah SAW sangat menyayangi anak-anak yatim dan khususnya di Hari Asyura (10 Muharram), beliau secara khusus menjamu mereka.

    Kegiatan santunan anak yatim ini bukan pertama kalinya melainkan rutin di lakukan KBSP II setiap tahunnya,bukan cuma santunan anak yatim dan piatu keluarga besar saung Padjajaran II juga sering melakukan kegiatan kegiatan sosial kemasyarakatan baik di wilayah Sepatan dan di wilayah luar Sepatan,seperti Tahun lalu adanya bencana alam Cianjur KBSP II juga melakukan bakti sosial dengan berkunjung ke Cianjur dan memberikan bantuan sosial.

    Pimpinan pengasuh KBSP II yaitu,Abah Ustad Samhudi.
     di ketuai oleh Ahmad Frenky beserta jajarannya.
    Lokasi KBSP II berlokasi di kampung Sepatan RT 02/004 Kelurahan Sepatan Kecamatan Sepatan Tangerang Banten.


    Frenky,ketua KBSP II mengatakan puji syukur kepada Allah SWT.yang telah melimpahkan nikmatnya kepada kita semua, sehingga kegiatan siang hari ini berjalan dengan lancar, saya ucapkan terima kasih kepada panitia dan rekan-rekan KSBP II,donatur dan juga masyarakat atas doa dan dukungannya sehingga acara santunan anak yatim dan piatu ini sebanyak 140 anak berjalan dengan  lancar” ucapnya

    Turut hadir Camat Sepatan H.Mohamad Supriyatna,S.Sos,M.Si.
    Ketua Karang Taruna  kelurahan sepatan Febri Chrysandi,Abah Jempol dari Banten,RT,RW,Anggota Polsek Sepatan,Sesepuh,Ustad,dan Tamu undangan lainnya.

    Santunan Yatim kali ini berbeda dengan tahun lalu,karna di tahun lalu cuma menampilkan Aqila Suhe penyanyi religi anak,sedangkan di tahun ini KBSP II,menampilkan Debus dan juga pencak silat dari Banten.

    “Camat Sepatan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas undangannya KBSP II yang sudah mengundang kami untuk hadir,marilah kita doakan kepada guruh kita Abah Ustadz samhudi agar di berikan kesehatan dan umur yang panjang,sehingga bisa terus mengadakan santunan anak yatim setiap  tahun”tungkasnya

    Lanjut camat Sepatan ini kegiatan  yang luar biasa, perlu di contoh dan saya mengapresiasikan kepada seluruh jajaran KBSPII atas kerja kerasnya dalam kegiatan yang baik ini.

    “Ketua Karang Taruna kelurahan sepatan Febri Chrysandi dalam sambutannya saya sangat tau betul KBSP II ini dalam setiap kegiatannya,bukan cuma santunan anak yatim saja tapi KBSPII ini juga mempunyai jiwa sosial dan kepeduliannya yang sangat tinggi terhadap masyarakat,contohnya pada saat bencana alam Cianjur KBSPII ini juga berkolaborasi dengan Karang Taruna untuk penggalangan dana korban bencana alam dan turun ke jalan,itu bukti nyata”, Ungkap ketua karang Taruna 


    Ustad Ahmad Tokoh Setempat dalam sambutannya Rasulullah SAW bersabda, "Aku dan orang yang merawat anak yatim akan berada di surga,juga disebutkan bahwa siapa pun yang mengusap kepala anak yatim pada Hari Asyura, pasti Allah akan meningkatkan derajatnya”

    “Maka tidak mengherankan jika bulan Muharram juga disebut sebagai bulan anak yatim. Bahkan di Indonesia, terdapat hari khusus di bulan Muharram yang disebut sebagai lebaran anak yatim”tungkasnya

    Jalannya kegiatan ini hingga sore hari pimpanan,ketua,pengurus,dan anggota KBSPII,beserta tokoh agama,dan juga Camat berbaris memberikan sedikit bingkisan dan uang,acara ini makin terharu karna di iringi sholawat dari artis Religi Anak Aqila Suhe,dan di tutup dengan Doa bersama.


    (Joni/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini