Empat Lawang, Sumsel- Upacara Bendera Gabungan Pemerintah desa kecamatan sikap dalam, Berlangsung di Sekolah Dasar Negeri 05 Sikap Dalam. Selasa (27/1/2023) Pukul 07:30 s/d Selesai.
Dimana upacara bendera gabungan tersebut dimaksudkan dengan tujuan selain pelaksanaan upacara bendera juga untuk ajang mempererat silahturahmi, koordinasi antar sesama.
Kegiatan upacara gabungan ini di ikuti langsung oleh, Camat Idul Adha, S. AG. MH, Seluruh kepala desa sekecamatan sikap dalam, ASN, PKK, BPD, Babinsa, Prangkat Desa dan masyarakat,
Sebelum memasuki acara inti dari upacara bendera tersebut, Dilanjutkan dengan pengibaran Sang Merah Putih yang dipimpin oleh Komandan Upacara dan diiringi lagu Kebangsaan “Indonesia Raya”. Pengibaran Bendera Merah Putih dan Pembacaan UUD 1945.
"Upacara Bendera Gabungan di Kecamatan Sikap Dalam yang di selenggarakan ini janganlah dianggap sebagai formalitas belaka, karena upacara ini seyogyanya memiliki nilai yang sangat luhur dalam membangkitkan semangat dan mengingatkan kita sebagai Abdi Negara dan Abdi Masyarakat yang mempunyai fungsi utama yaitu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat". Ungkap Risepsi selaku Kepala Desa Puntang Kecamatan sikap dalam.
Camat Sikap Dalam sangat mengapresiasi kegiatan upacara gabungan ini, ia berpesan untuk sama-sama menjaga kebersihan lingkungan di setiap desa, dan menjaga keamanan, Dengan demikian posisi aparatur pemerintah menjadi pelayan dan fasilitator yang baik terutama dalam upaya mencapai tujuan nasional bangsa Indonesia, yakni melindungi, mencerdaskan dan mensejahterakan masyarakat” ungkap camat.
"Ia menambahkan Seluruh ASN agar dapat meningkatkan disiplin dalam menjalankan tugas dan kewajibannya agar dapat melayani dan memberikan pelayanan terbaik dengan penuh tanggung jawab untuk menuju Empat Lawang Madani". Ujarnya,
Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan aman, lalu di tutup Do'a bersama.
Penulis : Yayang Marley/Rudi H
Editor : Yayang Marley