• Jelajahi

    Copyright © Lensasiber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sports

    Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Melaksanakan Penyerahan SAMATI Kepada Keluarga Alm. Faigizatulo Halawa

    Tuesday, October 4, 2022, 10:52 WIB Last Updated 2022-10-04T03:52:46Z


    Kabupaten Nias
    , - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Nias melaksanakan penyerahan SAMATI kepada keluarga Alm. Faigizatulo Halawa, warga Lasara Idanoi, kecamatan Gido, Senin (26/09/2022).


    Kegiatan pelayanan Dinas Dukcapil Kabupaten Nias, melalui program SAMATI saat melayat menyerahkan Akta Kematian, khususnya bagi masyarakat Kabupaten Nias.


    Kabid Piak dan Pemanfaatan Data Dukcapil Kabupaten Nias, Rosali Zebua, SE, sebelum menyerahkan Akta Kematian dan Perubahan KK, el-KTP, terlebih dahulu menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Alm. Faigizatulo Halawa semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan penghiburan oleh Maha Kuasa.


    Lanjutnya, Kabid mengatakan bahwa program SAMATI, artinya saat melayat menyerahkan Akta Kematian, maka pada kesempatan ini atas nama Pemerintah Kabupaten Nias kami menyerahkan Akta Kematian, Kartu Keluarga dan KTP -el kepada istri yang diterima oleh salah seorang anggota untuk keluarga duka.


    Kita menghimbau kepada masyarakat di wilayah kabupaten Nias, agar segera melaporkan anggota keluarganya yang meninggal dunia dan melengkapi KK, KTP -el bisa melalui WhatsApp sehingga dari dinas dukcapil kabupaten Nias Kabupaten Nias segera menerbitkan akta kematian dan pembaharuan KK, KTP -el langsung kita serahkan kepada keluarga,"pinta Kabid.


    Kabid PIAK dan Pemanfaatan Data juga menghimbau agar masyarakat segera mengurus dokumen administrasi kependudukan secara langsung atau melalui perangkat desa tanpa melalui calo. Apabila ada kendala yang dialami masyarakat terkait perbedaan data, mari kita bicarakan bersama solusi yang terbaik didukung dengan informasi dan data yang akurat bahwa semua pengurusan dokumen kependudukan tidak ada biaya,"terang Kabidnya.


    Editor : Elwin Duha

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini