• Jelajahi

    Copyright © Lensasiber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sports

    Jelang Liburan, Wisatawan Lokal Memilih Berlibur Ke Pantai Dan Hutan Mangrove Desa Muara Teluknaga Kab Tangerang

    Admin Joni
    Monday, August 1, 2022, 16:29 WIB Last Updated 2022-08-01T09:29:47Z

    Tangerang Banten,–
    Menikmati hari libur di akhir pekan, wisatawan sekitar wilayah Tangerang Utara Kabupaten Tangerang luangkan liburannya bersama keluarga ke Wisata Pantai dan Hutan Mangrove, Desa Muara, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa (30/7/2022).


    Saat momen liburan, Kawasan ini menjadi tujuan wisata bagi masyarakat baik lokal maupun luar daerah. wisatawan berbondong bondong mendatangi kawasan wisata hutan dan pantai mangrove muara ini.


    Di lokasi mangrove muara, wisatawan bisa menyusuri track hutan mangrove sepanjang ratusan meter yang  banyak dimanfaatkan warga untuk menikmati pemandangan hutan dan laut lepas. Di lokasi ini pula banyak terdapat spot spot untuk berswafoto.

    Selain itu, pengelola wisata mangrove Desa Muara Teluknaga, menyediakan beberapa titik Spot atau sarana untuk para pencinta mancing mania. Dari lingkungan Mangrove muara, Bagan pinggir laut hingga Bagan tengah laut.


    Warga Teluknaga, Ike Megasari mengaku suka dengan Suasana yang begitu Asri ini, sangatlah tepat dan cocok untuk berlibur dengan keluarga, bukan hanya rilek pada suasana nya saja, namun edukasi terhadap melestarikan hutan mangrove  sangatlah tepat untuk putra putri kita, Ujar Ike kepada wartawan.


    Di tempat yang sama. Bang Rusli salah seorang pengunjung lokal Wisata Pantai dan Hutan Mangrove menikmati suasana mancing. Hampir setiap akhir pekan beliau berkunjung ke lokasi ini, ujarnya.


    “Suasana mancing disini sangat nyaman dan pas banget buat yang hobi mancing. Gak rugi mancing sambil liburan di mangrove muara sambil ngopi bareng sesama penghobi mancing mania", pungkasnya.






    Writer : Ahmad F
    Editor : Joni
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini