• Jelajahi

    Copyright © Lensasiber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sports

    Peresmian Desa Bersinar dI Kecamatan Muara Pinang

    Tuesday, June 14, 2022, 23:09 WIB Last Updated 2022-06-14T16:09:33Z


    Empat Lawang, Sumsel -
    Acara peresmian desa Bersinar sekaligus pembentukan relawan dan agen pemulihan di Kecamatan Muara Pinang, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan berjalan lancar. Selasa (14/06/2022).


    Kegiatan ini berlangsung pukul 09.00 Wib - Selesai, bertempat di Aula Kantor Camat Muara Pinang. Kepala BNNK Empat Lawang Bapak Syahril.,SH MM dan Sub Koordinator P2M BNNK Empat Lawang Bapak. Azhari, S.Kep.,MM beserta staf menghadiri acara peresmian desa bersinar sekaligus pembentukan relawan dan agen pemulihan di Kecamatan Muara Pinang.


    Dalam kegiatan ini di buka oleh Camat Muara Pinang Paizal Hendrawan,SE dan dilanjutkan pemberian arahan sekaligus pemberian SK TIM terpadu dan penetapan SK bersinar oleh Bupati Empat Lawang yang diwakilkan oleh Sekda Empat Lawang Bapak. Fauzan Hoiri, AP.,MM kepada 22 Kepala Desa di Kecamatan Muara Pinang. Dalam giat ini dihadiri oleh seluruh kepala desa di Kecamatan Muara Pinang dan 5 perwakilan dari setiap Desa di Kecamatan Muara Pinang.


    Acara selanjutnya ialah penyampaian materi oleh 3 pemateri. Yang pertama oleh bapak Halipan Matsohan,S.Si yang membahas tentang desa bersinar menuju Kabupaten Madani, selanjutnya pemaparan materi kedua oleh bapak Ir. Aprizal tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan materi terakhir oleh Bpk.Azhari, S.Kep.,MM tentang sinergitas peran stakeholder dalam desa Bersinar. Setelah melakukan pemaparan materi dilanjutkan dengan pemeriksaan tes urine terhadap peserta.


    Kegiatan ini merupakan salah satu tahapan pembentukan 147 Desa Bersinar di Kabupaten Empat Lawang.


    Penulis : Peri 

    Editor : Admin

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini