• Jelajahi

    Copyright © Lensasiber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sports

    Peringatan Hari OTDA Ke XXVI Tahun 2022 Secara Virtual

    Monday, April 25, 2022, 12:24 WIB Last Updated 2022-04-25T05:24:55Z

     


    Lahat,Sumsel
    ,- Bupati Lahat diwakili oleh Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, ikut memperingati Hari OTDA yang ke XXVI Tahun 2022 Secara Virtual di Ruang Ops. Room Pemerintah Kabupaten Lahat, senin Jam 09:25 Wib  (25/4/22). 


    Pada peringatan Hari Otda tahun ini, Ditjen Otda Kemendagri mengambil tema “Dengan Semangat Otonomi Daerah Kita Wujudkan ASN yang Proaktif dan BerAKHLAK dengan Membangun Sinergi Pusat dan Daerah Dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Emas 2045”.


    Adapun kegiatan ini akan diikuti oleh Gubernur,Bupati, Wali kota, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) baik Provinsi maupun kabupaten/kota se-Indonesia.


    Muhammad Tito Karnavian Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, dalam pengantarnya pada acara peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVI Tahun 2022 mengatakan "hal ini sesuai dengan Keputusan Presiden nomor 11 Tahun 1996 tanggal 17 Februari 1996 yang menetapkan tanggal 25 April sebagai Hari Otonomi Daerah. Dan Hari Otonomi Daerah Tahun ini mengusung tema “Dengan Semangat Otonomi Daerah Kita Wujudkan ASN yang Proaktif dan BerAKHLAK dengan Membangun Sinergi Pusat dan Daerah Dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Emas 2045", ucapnya. 


    Ma’ruf Amin Wakil Presiden Republik Indonesia membuka secara resmi peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVI Tahun 2022.


    Dalam pidatonya Ma’ruf Amin mengucapkan apresiasi kepada Kementerian Dalam Negeri, para Kepala Daerah, Perangkat Daerah, penyelenggara Pilkada, dan masyarakat atas Kontribusinya dalam keberhasilan pelaksanaan Pilkada tanggal 9 Desember 2020 sebanyak 270 daerah, dengan tingkat partisipasi masyarakat 76,09%, secara keseluruhan Pilkada telah terlaksana dengan aman, lancar, tertib dan terkendali walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19, dimana tingkat kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan sangat tinggi.


    Lanjut Ma’ruf Amin, secara filosofis Otonomi Daerah dimaknai dengan Mekanisme penyelenggaraan pemerintah dengan memindahkan lokus pemerintahan dari pemerintahan pusat kepada Pemerintahan Daerah disertai dengan pemberian kewenangan Khusus untuk mengurus dan mengatur urusan urusan tertentu secara mandiri.(Aziz)


    Hendrawansyah,SE.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini