Lotu Nias Utara, - Pemerintah Kabupaten Nias Utara melaksanakan Upacara Bendera yang di Pimpin oleh Bupati Nias Utara Bapak Amizaro Waruwu, S.Pd dan Peresmian 3 (tiga) Unit UPTD Puskesmas yang Peningkatan Status Pelayanannya menjadi UPTD Puskesmas Kategori Pelayanan Rawat Inap diantaranya UPTD Puskesmas Afulu,UPTD Puskesmas Namohalu Esiwa, dan UPTD Puskesmas Tugala Oyo. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Nias Utara,Senin 25/04/2022.
Bupati Nias Utara Bapak Amizaro Waruwu, S.Pd dalam arahnya menyampaikan kepada sdra/sdri kaum muslim terus kuat dalam melaksanakan ibadah puasanya,Bupati Nias Utara juga mengingatkan kembali masalah kedisiplinan ASN untuk kehadiran dan mengharap ada rasa tanggung jawab "Saya mengingatkan kita kembali Etos Kerja, Semangat Kerja mari kita tingkatkan" Tegasnya.
Bupati Nias Utara juga menyampaikan bahwa pada saat ini Dana DAK sudah mulai di buka dibeberapa Dinas berharap bisa menyesuaikan diri, melengkapi dokumen-dokumen dan mempersiapkan beberapa administrasi yang di butuhkan dan jangan sesekali melewatkan apa yang menjadi usulan kita di Kabupaten Nias Utara supaya tetap diperhatikan serta mensosialisasikan di seluruh OPD.
Bupati Nias Utara menyampaikan ada tiga UPTD Puskesmas diwilayah Kabupaten Nias Utara yaitu UPTD Puskesmas Afulu, UPTD Puskesmas Namohalu Esiwa, dan UPTD Puskesmas Tugala Oyo, yang mana sebelumnya status Pelayanannya dari Rawat Jalan di tingkatkan menjadi kategori Pelayanan Rawat Inap untuk membantu masyarakat dalam perawatan yang lebih mudah dan berharap kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nias Utara untuk koordinasi dalam membenahi kekurangan fasilitas yang dibutuhkan di Puskesmas tersebut.
Bupati Nias Utara juga Mengapresiasi 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Alasa Talu Muzoi, Kecamatan Afulu, dan Kecamatan Lotu, dan juga sepuluh desa yaitu Desa Hiligodu Hoya,Hilihati, Meafu, Faekhunaa, Lauru I, Siwawo, Lasara, Laowowaga,Tefao, dan Lawira Satua di Kabupaten Nias Utara yang sudah melaksanakan dan menyelesaikan penetapan APB-Des dengan cepat dan Menghimbau untuk terus melakukan gerakan-gerakan yang membangun.
Pada kesempatan tersebut Bupati Bersama Wakil Bupati dan Sekda Nias Utara menyerahkan Piagam Penghargaan kepada 3 Puskesmas, 3 Kecamatan, dan 10 Desa sebagai wujud Apresiasi Pemerintah Daerah telah menyukseskan Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Nias Utara.
Pada pelaksanan upacara hari ini di ikuti oleh Wakil Bupati Nias Utara, Sekda Kabupaten Nias Utara, Staf Ahli Bupati Nias Utara, Asisten Sekda Kabupaten Nias Utara Kepala OPD, Kabag, Camat, Lurah, Danramil, Kepala Desa, THL Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Utara.
Penulis : Asli Lase