Lahat, Sumatera Selatan,. Menjelang hari raya Idul Fitri 1443 H, kenaikan harga bahan pokok penting (bapokting) menjadi hal yang wajar. Biasanya gejolak harga bapokting kelihatan satu pekan sebelum Ramadhan, dan makin intens jelang Idul Fitri.Hal itu diungkapkan Bupati Lahat. Cik Ujang, SH. saat melaksanakan pemantauan di Pasar PTM dan Pasar Lematang,Selasa,Jam 09:57 Wib (26/4/2022).
Terlihat pula dalam pemantauan tersebut Unsur Forkopimda, Kadis Perindag, Kadis TPH dan NAKAN, Ka. DKP, Kadis Kesehatan, Kasat Pol-pp dan Damkar, Kadishub, Kadis Kominfo dan sesuai undangan.
Lebih lanjut Bupati Lahat menyqmpaikan Pemerintah Daerah sudah berupaya mempersiapkan ketersediaan kebutuhan bahan pangan. Sampai saat ini stok bapokting masih aman.Walaupun harga rata-rata mengalami kenaikan, namun masih dapat dijangkau oleh masyarakat umum untuk memenuhi kebutuhan pada saat jelang lebaran idul Fitri 1443 h tahun 2022 ini.
“Selain gejolak komoditas harga bakal kembali terlihat satu pekan setelah Idul Fitri. komoditas telur, daging sapi, ayam potong, akan menjadi penyumbang kenaikan harga yang paling signifikan di pasar PTM juga Pasar Lematang pada saat menjelang lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah ini,” tutupnya.(Ilham)
Hendrawansyah,SE.